Syeikh Ali Akbar Marbun Berkunjung ke Aceh

KREASI SANTRI -- Buya Ali Akbar Marbun berkunjung ke Aceh baru-baru ini dan mengadakan pertemuan dengan dua organisasi alumni PB Alkala dan PB Ikmal di Banda Aceh.

Seperti dikutip dari akun Ust. Agus Salim (baca), Buya mengadakan pertemuan dengan pengurus PB Alkala Banda Aceh di sebuah restoran.

"Tuan guru syekh ali akbar marbun dan ketum PB Alkala beserta rombongan berkunjung ke Banda Aceh 4 januari 2018," tulisnya.

Sebelumnya akun Muhamma Al Radaien (baca), juga menginformasikan pertemuan jajaran pengurus PB Ikmal dengan Buya Ali Akbar Marbun.

"Silaturrahmi IKMAL-Aceh dengan Buya Ali Akbar Marbun (Pimpinan Pesantren Alkautsar-Medan) beserta Ketum PB IKMAL periode 2018-202," tulisnya.

Buya Ali Akbar selalu menganjurkan anak muridnya, alumni Pesantren Al Kautsar Al Akbar, Medan dan Lae Toras, Humbang Hasundutan untuk mempunyai semangat menjadi kiyai dan ulama di domisili masing-masing.



Untuk itu diharapkan setiap alumni dapat mengasuh pesantren baik dalam bentuk formal maupun informal, terlepas apapun profesi yang digelutinya.

Buya juga selalu menasehati agar alumni yang sukses untuk menghormati orang tua, terutama ibu dan kalau sempat menemaninya untuk menunaikan haji. (*)

Kembali ke Menu Utama | Yuk gabung PanPage Facebook Belajar Quran dan Ilmu Tafsir atau di sini | Kunjungi: Yayasan Mahmun Syarif Marbun, Lihat: Info Pendaftaran di Pesantren Al Kautsar Al Akbar Medan dan cabangnya di Lae Toras, Humbang Hasundutan

Post a Comment

Previous Post Next Post